Dilema Besar
Pilihan pertama; bertahan. Ada orangtua yang menginginkan perubahan hidup kepada anaknya. Yang menurut dia terlalu lama larut dalam kesia-siaan. Padahal sang anak sejatinya hanya ingin mengejar masa depan yang sesuai harapannya.
Pilihan kedua; pergi/beranjak dari kungkungan orangtua. Ada kawan yang menawarkan sebuah impian besar. Menjanjikan pengalaman hidup yang cukup superior, tapi harus pergi menjauh dari orangtua. Artinya, harus melabrak, berontak dari keinginan Ibu Bapak.
Kata orang, "hidup ini kita yang jalani, risikonya tanggung sendiri." Pergi... bertahan... pergi... bertahan... pergi... bertahan... Ah membosankan!
Kalau ada pilihan ketiga, apa juga serumit ini? Kemungkinan untuk pilihan keempat juga seperti itu. Tingkat stress sudah mencapai puncak rasanya. Gila? Iya! pembatas kewarasanku sudah sangat menipis. Itulah makanya aku menulis ini.
Jadi, besok kalau aku benar-benar gila atau bahkan mati, ini jawaban dari pertanyaan kalian!
Komentar
Posting Komentar